Lisdyarita, Cetak Atlet Muda Ponorogo dengan BMI Cup 2022
28/02/2022KOMPASNUSANTARA, PONOROGO – Banteng Muda Indonesia (BMI) bekerja sama dengan PDI Perjuangan Kabupaten Ponorogo menggelar turnamen bola voli untuk pertama kalinya di Gor Singodimedjo Ponorogo.
Lisdyarita, Wakil Bupati Ponorogo berkesempatan hadir pada acara pembukaan turnamen bola voli BMI Cup 2022 tersebut.
“Saya apresiasi sekali dengan organisasi sayap PDI Perjuangan, dengan turnamen BMI Cup 2022 ini bisa menyalurkan hobi dan menjaring atlet muda Ponorogo,” kata Lisdyarita Wakil Bupati Ponorogo, Senin, (28/2/2022).
Lebih lanjut Lisdyarita menjelaskan dengan adanya BMI Cup ini bisa meningkatkan perekonomian UMKM dengan mendirikan stand jualannya di sekitar lokasi.
“Hobi tersalurkan UMKM berjalan, menyatukan semuanya kembali,” tambah Bunda Lisdyarita.
Pihaknya mendukung penuh gelaran turnament ini. Terlebih event ini pertama kalinya digelar kerjasama BMI Ponorogo dengan DPC PDI Perjuangan Kabupaten Ponorogo, masih dalam rangkaian HUT PDI Perjuangan yang ke 49 tahun.
Hal senada juga disampaikan oleh Cholik Agus Dianto ketua BMI Ponorogo mengatakan, dirinya ingin membangkitkan kembali potensi atlet bola voli di Ponorogo.
“BMI Cup ini sebagai wadah menjaring atlet muda berprestasi, serta muncul club bola voli hebat yang datang dari Ponorogo,” kata Cholik yang juga suami Bunda Lisdyarita wakil Bupati Ponorogo.
BMI sebagai starter diharapkan bisa mencetak club bola voli besar di Ponorogo nantinya.
Semakin banyak event turnament semakin banyak peluang atlet bola voli tumbuh di Ponorogo.
“Selain itu ajang ini juga sebagai wadah silaturohmi club bola voli di Ponorogo,” tambahnya.
Lebih lanjut Cholik menjelaskan BMI Cup 2022 ini memperebutkan Piala Bupati Ponorogo dan Wakil Bupati Ponorogo, diikuti 32 club bola voli dan dimulai tanggal 26 Februari 2022 sampai tanggal 5 Maret 2022, karena masih pandemi tetap dengan prokes ketat.
“Kita flash back, uang bukan segalanya untuk meraih kesuksesan, kita berharap club bola voli bisa tumbuh dan berkembang, tergantung motivasinya,” pungkas Cholik pada acara pembukaan BMI Cup 2022 yang dihadiri Lisdyarita, Wakil Bupati Ponorogo tersebut. (*)