Kang Giri Bupati Ponorogo Kukuhkan MTsN 4 Ponorogo Madrasah Berbasis Budaya
12/06/2022KOMPASNUSANTARA, PONOROGO – MTsN 4 Ponorogo dikukuhkan menjadi Madrasah Berbasis Budaya oleh kang Giri Bupati Ponorogo. Bersamaan reuni alumni tahun 1987-2021 dengan tema Gebyar Budaya yang menyuguhkan pentas seni reyog, gajah-gajahan, unto, angklung, dan sholawatan.
Kang Giri Bupati Ponorogo memberikan apresiasi kepada MTsN 4 Ponorogo atas kemajuan dan kesadaran yang tinggi dalam pendidikan dan budaya. Pihaknya memberikan bantuan satu set alat kesenian reyog sebagai wujud apresiasi atas kepedulian madrasah pada pendidikan dan budaya.
“Dengan diresmikannya MTsN 4 Ponorogo sebagai madrasah berbasis budaya semoga mencetak generasi muda cerdas berakhlak yang mencerminkan Ponorogo sebagai kota santri dan budaya,” ungkap kang Giri Bupati Ponorogo, Sabtu, (11/6/2022).
Sementara itu Mahmud, Kepala MTsM 4 Ponorogo menyampaikan terima kasih kepada para alumni, atas kerjasamanya sehingga terselenggara reuni akbar gelar budaya dengan sukses.
“Terimakasih kerjasama alumni Gebyar Budaya, Alhamdulillah sukses meriah, hasil sinergitas kita selama ini,” katanya.
Pihaknya juga menyampaikan terima kasih kepada Kang Giri Bupati Ponorogo, telah mengukuhkan MTsN 4 Ponorogo sebagai madrasah berbasis budaya, serta bantuan satu set kesenian reyog Ponorogo. (*)