Penampilan Epic Duta Kesenian Reyog Ponorogo, Memukau Warga Belgia Eropa
13/09/2022KOMPASNUSANTARA, BELGIA – Penampilan epicnya duta kesenian yang menampilkan Seni Reyog Ponorogo di Belgia mumukau para penonton, mereka terkesan dengan kekuatan para Pembarong.
Duta kesenian dalam rangkaian Tour Reyog Ponorogo Goes to Europe berkeliling ini mempromosikan kesenian asli Ponorogo, dari Belanda berlanjut di Belgia, Pertunjukan tepatnya di Perpustakaan Kris Lambert, Kota Oostende, Belgia.
Warga Belgia begitu antusias berkumpul di salah satu taman perpustakaan terbesar di kota Oostende untuk menonton Reyog Ponorogo, topeng terbesar di dunia.
Salah satu pengunjung bernama Scott, warga asli Belgia mengatakan bahwa ia sangat terkesan dengan keterampilan dan kekuatan penari bertopeng Reyog Ponorogo. Ia menceritakan bahwa dirinya sudah beberapa kali berkunjung ke Indonesia namun tidak satupun dari kunjungan itu ia menemukan penampilan Reyog Ponorogo, yang menurutnya benar-benar fantastic itu.
“Kita bisa melihat banyak gerakan dinamis, kita bisa melihat semua otot mereka benar-benar digunakan, itu luar biasa,” kata Scott, Selasa, (13/9/2022).
Setelah mengadakan pertunjukan di Oostende, para Duta Kesenian Reyog Ponorogo dijadwalkan tampil di Place De La Monnaie Kota Brussels.
Kesan serupa juga disampaikan oleh pengunjung lain bernama Ria. Wanita belgia paruh baya itu menyatakan bahwa dia menyukai kostum warna-warni yang dikenakan oleh para penari Reyog Ponorogo. Ia berharap penampilan Reyog Ponorogo bisa memiliki lebih banyak panggung di Belgia.
“Tariannya sangat epoc dan menarik. Saya berharap Duta Kesenian Reyog Ponorogo dapat kesempatan untuk tampil di Belgia. Pasti banyak orang yang akan menyukai,” pungkasnya. (*)