Jaga Inflasi, Bupati Ponorogo Siapkan Langkah Strategis

KOMPAS™, PONOROGO – Kendalikan inflasi kebutuhan bahan pangan menjelang Hari Raya Idul Fitri 2025, Bupati Ponorogo akan jalin kerjasama antar daerah untuk menekan kemungkinan inflasi.
Menurut Bupati Ponorogo, ada beberapa bahan pangan yang di suplay dari luar Ponorogo seperti sayur mayur, cabai, dan bahan makanan lainnya.
“Kita tekan inflasi jangan terlalu tinggi dengan kerjasama dengan semua pihak, dan daerah lainnya,” kata Sugiri Sancoko, Bupati Ponorogo, Kamis, (13/3/2025).
Ia menerangkan kerjasama antar daerah diperlukan karena adanya beberapa bahan pangan yang di suplay oleh beberapa daerah luar Ponorogo.
Apabila terjadi inflasi yang tidak wajar pemerintah tidak akan tinggal diam, pemerintah pasti melakukan upaya untuk menekan inflasi tersebut dengan operasi pasar dan tindakan lainnya.
Pelaksanaan operasi pasar nantinya agar tidak mengurangi rejeki para pedagang aka dilaksanakan di lokasi-lokasi strategis yang mudah dijangkau oleh masyarakat.
Seperti kemarin harga mengalami kenaikan menjelang bulan Ramadhan, dan biasanya menjelang Hari Raya Idul Fitri juga akan mengalami kenaikan, untuk itu pemerintah harus mengambil tindakan pencegahan agar masyarakat tidak tertekan harga beberapa kebutuhan.
“Kenaikan Itu menjadi trend, makanya pemerintah perlu mengambil tindakan,” tambahnya.
“Hukum pasar, ketika permintaan besar atau barang langka akan terjadi lonjakan inflasi, dan itu terjadi tahunan terutama menjelang hari besar keagamaan, oleh karena itu pemerintah harus menyiapkan langkah persiapan,” pungkas Sugiri Sancoko, Bupati Ponorogo. (*)